Top Social

"DREAMLAND" International Circus at Trans Studio Bandung | Rara Febtarina

Friday, June 22, 2018
credit to Teh Egy
Febtarinar.com - Masih dalam suasana libur ya, kalian pilih liburan kemana nih ? Karena aku stay di Bandung, aku memilih liburan ke Trans Studio Bandung, disana memiliki indoor theme park yang erat sekali kaitannya dengan acara-acara di Trans Corp. Ternyata Trans Studio Bandung ini sudah berdiri selama 7 tahun dan tetap konsisten untuk menjadikan salah satu tujuan wisata di Bandung. Eh tau gak sih kalau ternyata Trans Studio Bandung memiliki General Manager baru loh, namanya Mr. Daan Duijm yang memiliki latar belakang pengalaman bekerja di beberapa taman bermain bertaraf internasional dengan begitu GM muda ini bisa membawa inovasi baru ke indoor theme park yang baru berulang tahun pada tanggal 18 Juni 2018 kemarin.



Ternyata guys setelah perayaan ulang tahun yang ke-7 ini Trans Studio Bandung mengadakan acara "Nonton Bareng Piala Dunia 2018" ayo ngacung siapa nih yang doyan sama bola? Jangan ngelewatin jadwal acara seru nonton bola ini ya, tanggal 20 (Portugal vs Maroko), 22 (Brazil vs Kosta Rika) dan 24 (Inggris vs Panama) Juni 2018 jam 18.30 - 21.00 di Amphitheater. Enggak akan bosan deh kalian soalnya acara nobar ini bakalan di meriahkan dengan modern dance, games, serta kuis menarik lainnya, buat para pengunjung yang udah stay disana bisa langsung nonton dan engga usah bayar lagi kalau mau nonton, seru banget dari pagi sampai malam seru-seruan cuy di Trans Studio Bandung.

Read More : Cara Membatik Sederhana di Yogyakarta





Ada hal yang paling bikin excited loh karena selama sebulan ini (14 Juni - 14 Juli 2018) akan ada pertunjukkan International Circus dari China dengan "DREAM LAND". Sirkus ini terdiri dari ahli akrobatik yang siap menampilkan sesuatu yang segar, ceria, penuh warna, dan aksi-aksi yang extreme. Perlu diingat ya kalau sirkus ini hadir setiap hari selama sebulan tadi di jam 15.00 (3 sore cuy jangan kelewat ya), cerita yang disajikan mengenai keajaiban yang terjadi pada seorang anak perempuan bernama Keira yang menemukan sebuah alat yang bisa membawanya ke dunia mimpi yang penuh keceriaan. Di tengah-tengah cerita nanti akan ada atraksi Trampoline Pole, Juggling Plank, Icarian Games, Diabolo, Spring Board, Triple Clown, Magic Bubble, dan Snow Fall. Cocok nih buat anak, keponakan, cucu dan cicit kita ya karena bakalan jadi pengalaman yang engga terlupakan.



"Berapa Ra tiketnya?" buat yang penasaran ini aku kasih info nih mulai dari tanggal 9 Juni - 15 Juli  2018 harga tiketnya dibanderol dengan harga Rp 280.000 dengan jam operasional mulai dari jam 09.00 - 21.00 WIB, dengan harga tersebut teman-teman udah bisa main di semua wahana sepuasnya dan menyaksikan sirkus juga parade tanpa harus membayar lagi, dengan adanya pertunjukan sirkus "DREAMLAND" dan jam operasional lebih panjang, harga yang di tawarkan sangat worth it banget guys dan terbilang cukup terjangkau juga bisa membuat pengalaman berlibur teman-teman dengan keluarga menjadi lebih seru.

Read More : Review D'dieuland Bandung



Ayo yang mau menikmati liburan berkesan yang satu ini bisa langsung ke indoor theme park Trans Studio Bandung di Jl. Gatot Subroto No. 289 Bandung atau bisa cek media sosialnya di :
Website : www.transstudiobandung.com
Instagram : @transstudio.bandung

4 Episode Running Man Games Paling Seru 2018 (Part 1) | Rara Febtarina

Tuesday, June 19, 2018
running man - rara febtarina - lifestyle blogger

Febtarinar.com - Aku sebenarnya gatal buat posting ini, awalnya ragu-ragu gitu tapi aku pengen share sesuatu yang aku suka. Budaya Korea jadi rame di Indonesia dan bahkan di negara aku sendiri banyak banget teman-teman yang membuat fanbase buat idola artis Koreanya.

Nah semenjak kuliah aku mulai kenal nih sama acara-acara dari negeri ginseng ini, salah satu variety show yang aku suka adalah Running Man, saking aku sukanya aku maraton nonton dari episode 1 cuy.

Ada hiburan tersendiri banget nonton ini aku bisa ketawa lepas dan menikmati setiap alur ceritanya karena kalau kalian tau ya ampun deh jalan ceritanya suka enggak terduga dan sepinter itu guys yang bikin skenarionya (salut banget pokoknya).

Untuk di tahun 2018 dari bulan Januari - Juni (tanggal 19) aku mau sharing episode yang aku suka, semoga kalian juga suka tapi jujur aku emang suka semuanya sih hahahaha, here we go.

Baca juga Episode Running Man Terlucu 2018 (Part 2)

1. Episode 405
running man - rara febtarina - lifestyle blogger
source : twitter.com
source : kshowdaily.net

Episode 405 ini diselenggarakan di Iksan, Provinsi Jeolla Utara, Korea Selatan. Hari itu merupakan musim panas yang cerah dan alur ceritanya aseli cerdas cuy. Bintang tamunya ada (dari kiri ke kanan) Lee Gook Joo, Gyeong Ree, Seo Eun Su, dan Son Dam Bi. 

Permainan kali ini adalah Don't Trust Them : Thieves Race, seru banget aseli enggak kepikiran loh bikin permainan kayak gitu guys. Jadi, nanti mereka di pasangkan dengan member Running Man yang nantinya akan ada 6 pasangan (12 orang) yang 5 diantaranya adalah 4 pencuri dan 1 bos pencuri, 1 orang adalah raja dari warga biasa.

Nantinya mereka semua harus mengungkapkan siapa yang jadi Bos dan jadi Raja (tim pencuri mencari siapa yang jadi Raja dan begitupun sebaliknya). Siapapun yang kalah nantinya akan di beri hukuman bom air (segar cuy di guyur pas musim panas hahahaha).

Dari awal sampe akhir kocak banget, aku nonton ini ampe diulang-ulang hahaha, penasaran? cus nonton.

Baca juga Episode Running Man Games Paling Seru (Part 3)

2. Episode 403
source : runningman9012.com


source : www.sbs.co.kr
Episode 403 ini enggak ada bintang tamu dan mereka akan diasingkan di satu lokasi seharian untuk Lomba Pengasingan, masing-masing di antara mereka di wajibkan membawa tiga barang yang akan dibutuhkan oleh member lainnya yang duduk di sebelah mereka selama masa pengasingan, kocak parah membernya enggak bawa barang yang benar-benar dibutuhkan dan tujuannya emang mau bikin sengsara member lainnya, ada yang bawa mic, bawa boneka jerapah, bola, mainan, yang kocak sih ada yang bawa air minum tapi di abisin detik itu juga hahaha lah member yang dituju cuma bawa botol kosong doang hahahaha. 

Mereka juga nanti main permainan rolet bajak laut untuk menentukan siapa yang bisa beli peralatan untuk bertahan hidup. Mereka juga main tebak judul lagu, mana susah lagi nebak lagunya karena menggabungkan 3 buah lagu hahahah jagonya mereka semua ada yang bisa jawab loh, buat yang gak bisa jawab mereka nanti kena pukul pake palu mainan, part ini parah ngocok perut aku banget hahaha.

Sisanya mesti nonton, hati-hati keram perut nanti hahaha. 

Baca juga Episode Running Man yang Paling di Rekomendasi (Part 4)

3. Episode 395




Episode 395 kali ini lanjutan dari episode 394 yang masih dalam rangka Olympic. Bintang tamu yang hadir Lee Sang Yoeb, Lee Da Hee, Kang Han Na, dan Hong Jin Young.

Wah ini sih episode dari awal sampe akhir seru banget, ngakak dan gamesnya seru abis. Mulai dari games running man yang ringan sampe yang mikir. Games Final yang dimainkan adalah I'm on the National Team, jadi mereka akan bermain seperti detektif yang akan mencari petunjuk tentang Pelatih dan Peraih Medali Emas, mereka harus mencari petujuk untuk menyingkirkan Pelatih yang akan putuskan bersama-sama saat di pengadilan.

Wah ini sih beneran yang bikin skenarionya cerdas sih menurutku, aku menikmati dari awal sampe akhir banget. Waktu 1 jam itu engga akan kerasa karena saking menikmati itu acara guys. Cobain deh nonton ngakak deh entar hahaha. 


3. Episode 388

source : www.sbs.co.kr
source : singaporeonlinetop.info

Episode 388 ini diadakan di Pulau Jeju (indah banget liat di acara ini nih), bintang tamu yang pertama ada , Gugudan's Mina, Seor In A, Lee Da Hee, dan Koo Ha Ra.

Cewe-cewe cantik ini punya sisi lain loh kerennya mereka enggak gengsi untuk menampilkan sisi lain mereka aduh ini bagian lucu banget deh permainan yang ada benar-benar menguji kemampuan mereka, idenya sederhana tapi bisa dibuat semenarik ini loh.

Di bagian akhir mereka memainkan rolet bajak laut dan disini mereka saling tuduh siapa yang paling sial karena sekali masuk pedangnya langsung loncat bajak lautnya hahahaha. Ayo mau tau gamesnya seperti apa langsung aja tonton yes. 

Teman-teman disini ada yang suka sama acara Running Man juga? Share cerita kalian di kolom komen ya, oh ya maaf maaf nih netizen kalau ada yang salah kata atau sebut nama ya hehehe. Teman-teman bisa juga ketemu sama aku di media sosial aku disini ya.

Lebaran Bersama Aishaderm Matte Lipstick

Monday, June 18, 2018
aishaderm - rara febtarina - beauty blogger - lifestyle blogger

Febtarinar.com - Enggak kerasa Ramadhan udah pergi aja dan sekarang waktunya menyambut hari Raya Idul Fitri, gimana nih makeup look kalian dalam rangka Lebaran ? Aku sih pilih minimal makeup look, aku juga pilih lipstik yang warnanya enggak mencolok dan warnanya hampir sama kaya warna bibir asli aku karena aku ingin terlihat natural dan enggak berlebihan di moment spesial ini. Aku pilih Matte Lipstick dari Aishaderm, pilih matte karena yang biar makan rendang dan opor gak ilang nantinya hahaha.

Read More : Aishaderm Kosmetik Halal dan Terjangkau dari Ekstrak Buah Kurma


aishaderm - rara febtarina - beauty blogger - lifestyle blogger

As you can see aku pilih natural makeup look, emang sesederhana itu karena aku tau bakalan nangis-nangisan, terus meluk anggota keluarga aku kan kebayang gak tuh kalau pake foundation atau blush on yang mencolok itu bisa nempel di baju keluarga aku yang dipeluk nantinya, ditambah tema tahun ini putih lagi hahaha udah deh aku pilih yang sederhana aja. Aku suka banget sama hasilnya yang matte dan tetap moist di bibir aku karena Aishaderm ini menggunakan formula korea loh, kece banget dah. Selain Lebaran juga aku biasanya menggunakan lipstik ini buat sehari-hari cuy karena emang ringan dan harganya murah yang pasti. Shade yang aku pake untuk Lebaran adalah Chic Orange (06) yang mau samaan kaya aku di inget-inget ya shadenya.

Read More : Aishaderm Final Beauty Camp Mimpi Umroh yang Jadi Kenyataan Part. 1


aishaderm - rara febtarina - beauty blogger - lifestyle blogger

 Lipstik ini udah dapat sertifikasi halal dari MUI dan nomor BPOM loh jadi jangan khawatir ya, lipstik ini punya hasil akhir yang pigmented dan mengandung ekstrak buah kurma dan emang diformulasikan buat jadi lipstik yang tahan lama (ya namanya juga matte guys). Selain ringan, kalau aku udah pake juga ini lembut dan enggak bikin bibir kering. Soal harga jangan khawatir ya soalnya satu lipstik dengan berat 3 gram di bandrol dengan harga Rp 44.000 aja (murce abis cyin).
Buat teman-teman kesayangku yang mau lipstik ini bisa langsung cus berangkat ke minimarket terdekat, ke Kimia Farma dan juga order via website,  untuk buat yang mau tau lebih jauh soal Aishaderm bisa kontak aku atau melipir kesini nih :

Website : www.aishaderm.co.id
Instagram : @aishaderm

Terima kasih teman-teman udah baca postingan tentang Aishaderm Matte Lipstick, kalau teman-teman punya cerita soal makeup Lebaran atau lipstik kesayangan bisa langsung sharing di kolom komentar ya.

[Explore Yogyakarta] : "Batik-Asik!" Cara Membatik Sederhana di Yogyakarta

Thursday, June 14, 2018

Febtarinar.com - Aku selalu berjanji kepada diriku sendiri untuk kembali ke Yogyakarta, disana kota kelahiran ayahku dan aku mencintai Yogyakarta seperti aku mencintai Bandung. Tidak pernah ada habisnya kalau kita ngomongin Yogyakarta, selalu saja seru untuk di-explore, kali ini aku ingin membatik dan kaki ini mulai melangkah ke arah Pasar Bringharjo (FYI kalau pasar Bringharjo ini  sekarang tutup jam 9 malam loh jadi buat yang mau belanja oleh-oleh khas Yogyakarta tidak usah khawatir soal jam tutupnya ya).  Tidak jauh dari sana ada toko Hamzah Batik yang ternyata sekarang sudah disediakan paket membatik yaitu Batik-Asik khusus membatik yang paling sederhana. 

Super excited banget karena  ini pertama kalinya aku membatik. Dulu aku suka menganggap sepele tentang batik, setelah belajar membatik aku secinta itu sama batik. Ternyata untuk membuat batik tulis butuh ketelitian, kesabaran, dan konsetrasi tingkat tinggi. Kalau teman-teman lihat seorang ibu yang sedang membatik di belakang aku, beliau sudah membatik kain tersebut selama kurang lebih sebulan (satu bulan guys untuk satu kain, masih mau under estimate sama batik? Jangan lagi, menghargai batik, artinya mencintai Indonesia).

Read More : Spot Foto Instagramable di Tamansari Yogyakarta

Yuk kupas sedikit tentang membatik, tak kenal maka tak sayang, percaya deh kalian coba sekali langsung jatuh cinta.



Ini merupakan sekumpulan alat-alat yang digunakan dalam proses membatik sederhana yang aku ikuti kemarin. 


Pertama-tama kita membutuhkan pola, disana sendiri sudah tersedia loh mulai dari gambar bunga-bunga sampai gambar elsa frozen hahaha (untuk  anak-anak kalau yang ini ya). Polanya banyak dan emang bagus-bagus, mereka membuat polanya dengan pensil tipis gitu yang nantinya kita harus mengikuti pola tersebut.


Selain pola kita juga membutuhkan :
  • canting (alat untuk membatik),
  • malam (bahan untuk menebalkan pola yang sudah di menggunakan pensil sebelumnya),
  •  kompor kecil, wadah (untuk menampung malam yang dipanaskan),
  • cat air
  • kuas
Setelah bahan, alat dan pola sudah siap kita tinggal memanaskan malam dan ambil malam yang sudah cair menggunakan canting dan mulailah kita membatik, menebalkan pola pensil tadi menggunakan malam yang panas, hati-hati dalam mengaplikasikannya karena panas dan tidak usah menggunakan malamnya banyak-banyak karena kita pakai sedikit aja udah keliatan kok.

Read More : Aishadem Final Beauty Camp di Yogyakarta




Selesai membentuk pola, kita warnai sesuai selera. Disana ada warna merah, biru, kuning dan kalau kita mau warna lainnya tinggal di campur-campu aja. Hati-hati juga dalam mengaplikasikan cat warnanya karena bisa menembus ke tangan atau pakaian kita (waktu kemarin karena aku keasikan jadi aku lupa kalau cat itu kena tangan alhasil tangan aku jadi warna-warni hehehe).



Setelah di warnai hasil membatik tadi di keringkan, enggak lama kok dan di keringkannya sama mas-masnya. 

Setelah di keringkan, hasil karya kita tadi di kunci pake water glass. Water Glass ini berfungsi untuk mengunci warna biar gak luntur pada saat perendaman. Setelah ini batik kita tadi di rebus 5 menit aja pake soda abu, lalu jemur (jemurnya enggak boleh kena sinar matahari langsung jadi cukup di keringkan aja ya).

Setelah jadi kita bisa bawa pulang kerumah hasil karya kita. Aku bahagia banget bisa ngebatik walaupun hasilnya seadanya hahaha maklum cuy pemula tapi aku Insya Allah bakalan datang lagi ke Jogja buat nyoba lagi ngebatik. Generasi muda harus cinta produk Indonesia dan melestarikannya, kalau bukan kita siapa lagi? Ayo kita ngebatik asik di Hamzah Batik. 

Aishaderm : Kosmetik Halal dan Terjangkau dari Ekstrak Buah Kurma

Wednesday, June 6, 2018

aishaderm - beauty blogger - lifestyle blogger bandung

Febtarinar.com - Assalamu'alaikum Sahabat Muslimah, apa kabarnya? Enggak kerasa ya kita sudah mau memasuki bulan suci Ramadhan dan waktu terasa begitu cepat berlalu. Apa sih yang sahabat muslimah ingat kalau mendengar bulan puasa? Tarawih, buka puasa bersama sampai menu berbuka, aku terbiasa berbuka dengan buah kurma, rasanya yang luar biasa itu mengembalikan energiku. Eits, tapi tunggu dulu, bagaimana jadinya jika kurma dijadikan bahan utama pembuatan kosmetik ? Pernah dengar? Aku sampai penasaran dan bertanya-tanya, "apa bisa kurma dijadikan bahan dasar kosmetik?".

aishaderm - beauty blogger - lifestyle blogger bandung

Sahabat Muslimah, ternyata kurma (dactylifera phoenix) yang telah di ekstrak ini bisa dijadikan bahan dasar pembuatan kosmetik loh, hayo ada yang tau apa kelebihan dari ekstrak kurma ? Ekstrak kurma ini sangat kaya akan manfaat, diantaranya adalah memiliki 0% kandungan gula, lemak, protein, dan mineral lainnya seperti tembaga, asam folat, magnesium, yang ternyata bisa membuat wajah kita lembap dan mencegah penuaan dini  loh (hayo sahabat muslimah udah punya kerutan halus belum? Hehehe). Coba deh sahabat muslimah bayangkan, dengan kita makan buah kurmanya aja kita langsung merasa sehat


APA ITU AISHADERM?

source : www.aishaderm.co.id

Menjadi yang pertama dan satu-satunya, Aishaderm  merupakan rangkaian kosmetik dengan bahan utama ekstrak buah kurma. Ekstrak buah kurma ini mengandung super antioksidan yang sangat baik untuk wajah dan diri kita, selain itu bisa membuat wajah kita cerah, bersih, halus dan juga sehat. Dengan bahan utama ekstrak buah kurma, membuat aku semakin yakin bahwa produk ini aman digunakan dan halal. Halal menjadi hal yang sangat aku utamakan dalam memilih kosmetik, karena kosmetik itu kita gunakan terus menerus dan akan masuk ke dalam tubuh nantinya, kalau yang kita masukkan ke dalam tubuh itu baik, maka yang akan terpancarkan juga akan baik. 

THE STORY
Lemme tell you something, sudah beberapa bulan aku menggunakan 3 produk unggulan Aishaderm versiku, yaitu Healthy White Moisturizer Body Lotion, Moisturizing Facial Wash, dan Lightening Day Cream,  ketiganya mengandung ekstrak kurma loh dan bahan botanikal lainnya. Penasaran? Yuk simak ceritanya.

1. Healthy White Moisturizer Body Lotion


aishaderm - beauty blogger - lifestyle blogger bandung

Kulit aku sekitar 1 tahun ke belakang ini berubah dari menjadi kering, padahal aku udah berusaha rajin untuk minum air putih, cari lotion yang bikin kulit gak gersang lagi, tapi nihil. Emang semua gak ada yang instan, aku mulai memperbaiki gaya hidupku, dari yang rajin minum air putihnya 6 gelas aku berusaha buat bikin jadi 12 gelas (walaupun jujur pada kenyataannya susah, but i try ma best), aku juga mulai cari serum dan body lotion untuk menjaga kelembapan kulitku.
Ternyata hasilnya mulai nampak ketika aku mengkonsumsi lebih banyak air putih, kulitku mulai bernyawa kembali, dan tidak dehidrasi. Gak cuma itu loh,  aku juga melengkapinya dengan memilih body lotion yang memberikan efek melembapkan. Aku sudah banyak coba berbagai merk dan dari berbagai jenis tekstur, untuk body lotion aku cocok dengan yang berbahan dasar air dan wangi yang tidak menyengat. Akhirnya pencarianku jatuh ke Healthy White Moisturizer Body Lotion dari Aishaderm.

Packaging and Texture



Seperti gambar di atas bisa sahabat muslimah lihat bahwa white and green menjadi identitas dari semua produk Aishaderm, warna ini mencerminkan rasa sejuk, clean, elegant, simple, dan sehat, hal itu lah yang langsung ada di pikiran aku sejak melihat botol Healthy White Moisturizer Body Lotion Aishaderm yang berisikan 120 gram ini, dengan gambar kurma sebagai identitas dari Aishaderm (it's such a good thing for first impression, congrats Aishaderm ).

Healthy White Moisturizer Body Lotion Aishaderm is water based, mudah menyerap, lotion-nya berwarna putih gading, wangi tidak menyengat, dan tidak lengket. Alhamdulillah body lotion ini sangat cocok untuk kulit aku yang sedang kering-keringnya dan hal yang paling bikin aku excited adalah ternyata produk yang satu ini sudah dilengkapi dengan triple UV protection yang sangat efektif loh untuk melindungi kulit dari sinar matahari (ayo disini siapa yang sering panas-panasan?).


Product Claims & How to Use
Dengan Triple UV protection efektif melindungi kulit cantikmu dari paparan sinar matahari langsung. Paduan formula antioksidan botanical ekstrak kakadu, ekstrak kurma dan olive oil mencerahkan dan melembapkan kulit sehingga kulit terasa lembut dan bercahaya.

Gunakan 2x sehari sehabis mandi. Untuk hasil yang maksimal gunakan kembali setiap saat dibutuhkan.

Selain buah kurma, body lotion ini mengandung kakadu. Aku tau soal kakadu sejak aku menggunakan healthy white moisturizer body lotion Aishaderm ini, ternyata kakadu ini kaya akan vitamin C loh, sangat berguna untuk mencerahkan kulit tubuh kita. Ditambah lagi terdapat kandungan olive oil, wah jelas dong ya paket lengkap kulit lembap, sehat dan terawat sih kalau gini ceritanya. Karena sekarang aku parno sama kulit kering, aku jadi rajin banget pakai produk ajaib ini sehari bisa lebih dari 2x, aku juga suka banget sama aromanya yang tidak menyengat (as you know, aku gak suka sama produk yang wanginya menyengat dan ini sangat cocok di aku yang penciumannya sensitif, yay love it so much!).

MY MORNING ROUTINE
2. Moisturizing Facial Wash



Sama halnya dengan kulit tubuh, kulit wajahku juga jadi sangat kering, padahal dulu aku ini oily skin. Setelah mengetahui keadaan kulit aku mencari facial wash yang sesuai, dulu aku bisa mencuci wajah sehari 3x (ternyata itu gak disarankan, tapi dulu saking berminyaknya jadi seperti itu), sekarang aku mencuci wajah hanya sekali paling banyak 2x. Hal yang paling signifikan terasa kalau punya kulit kering, setelah mencuci wajah biasanya wajah kita malah kerasa ketarik, tetap kering, dan kaku. Finally aku menemukan facial wash yang melembapkan, yaitu Moisturizing Facial Wash Aishaderm.

Packaging and Texture




Packaging untuk moisturizing facial wash sama dengan body lotion, masih dengan cap flip hijau dan botol yang berwarrna putih. Untuk texture, wah amazing sih ini aku baru lihat ada facial wash kayak gini, bentuknya cair dan bening. Setelah aku coba aplikasikan ke wajah, busanya hampir gak ada yang artinya kandungan alkohol dan detergen-nya sedikit. Untuk kulit wajah seperti aku, less alcohol sangat aku perhitungkan, sebagai customer smart zaman now haruslah kita pintar-pintar pilih produk ya gak guys?.


Product Claims & How To Use
AISHADERM Moisturizing Facial Wash mengandung ekstrak kurma dan bahan-bahan yang dapat membersihkan wajah, menjadikan kulit tampak lebih bersih sehat terawat dan tetap menjaga kelembapan kulit.

Basahi muka dengan air, tuang secukupnya cairan facial wash ini pada telapak tangan, tambahkan sedikit air, gosok-gosokan hingga berbusa. Usapkan secara merata pada seluruh wajah kemudian bilas dengan air hingga bersih. Gunakan satu atu dua kali dalam sehari.


Setelah pemakaian produk ini beberapa bulan terakhir, Alhamdulillah aku merasa cocok karena tidak sama sekali menimbulkan breakout di wajahku, komedo berkurang, wajah terasa lembut (guys asli se-lembut itu loh, you must try this items!) dan wajahku lebih kenyal. Setiap satu botolnya berisi 120 gram (super awet sih, dipakai sedikit aja sudah sangat cukup loh, gak usah boros guys memakainya yes).Untuk sahabat muslimah yang memiliki kulit normal cenderung kering seperti aku bisa mencoba produk ini, harganya super terjangkau gak bakalan deh bikin kantong kering (hore uangnya masih bisa di tabung untuk yang lain loh).

3. Lightening Day Cream


Kalau teman-teman sering baca blog febtarinar.com pasti tau kalau kulit aku ini sensitif dan pemilih soal skin care. Aku mau sharing sama kalian tentang hal yang wajib banget kalian tau kalau aku udah menemukan satu harta karun baru yaitu Lightening Day Cream. Ini adalah pelembap oke punya dan cocok di kulit rewel aku (bahagia banget menemukan satu harta karun lainnya, susah banget guys menemukan skin care yang cocok di kulit rewel aku ini).


Packaging and Texture





Spesial untuk Aishaderm lightening day cream, produk ini di beri kotak/tempat tambahan dengan cover tulisan AIshaderm dan buah kurma dengan keterangan lightening day cream.  Setelah dibuka, akan terdapat pot yang berisi cream berwarna putih kekuning-kuningan. Alhamdulillah, after use-nya tidak menimbulkan lengket (such a good thing, right), tidak juga menimbulkan white case, tidak memiliki aroma yang tajam, dan mudah menyerap ke kulit wajah (bahagia banget gak sih sama ini harta karun). Setiap satu pot nya berisi 20 gram, even kalian pakainya hanya sedikit itu sudah cukup kok dan menurutku ini sangat awet.

 Lightening Day Cream ini sudah memiliki kandungan triple UV protection, jadi teman-teman yang lupa memakai sunblock or sunscreen tidak usah khawatir ya. So far so good, setelah menggunakan ini berbulan-bulan aku tidak mengalami breakout, tidak menimbulkan pertambahan komedo, membuat kulit wajah jadi lembap (enak banget guys memang jadi selembap itu loh), kulit wajah jadi halus dan lebih cerah karena sudah ada kandungan ekstrak buah kurma dan bunga Daisy sebagai kandungan untuk menyamarkan noda hitam.

CONCLUSION

Alhamdulillah 3 items ini merupakan holly grail skin care versi febtarinar.com. Produk ini sudah aku coba semua dan tidak menimbulkan masalah, yang aku suka dari Aishaderm ini mereka memiliki kandungan ekstrak buah kurma sebagai bahan dasar utama (which is di all variant semua menggunakan ekstrak buah kurma).  Once again, menjadi yang pertama dan satu-satunya di Indonesia bahkan di dunia Aishaderm sudah memberikan warna baru dalam dunia kecantikan, hal yang mereka bawa adalah sesuatu yang sangat positif bahkan tidak pernah terpikirkan. Aishaderm ini memiliki harga yang super terjangkau dengan range harga di Rp 22.500 - Rp 84.000 (semua di bawah Rp 100.000 untuk produk sehat seperti ini, it's a good deal).


Selain terjangkau, semua produk Aishaderm adalah halal dengan dibuktikan dari sertifikan Halal dari Majelis Ulama Indonesia (MUI) dan telah lulus uji oleh Badan Pemeriksaan Obat dan Makanan (BPOM). Hal tersebut memberikan rasa aman, dan meningkatnya kepercayaan, aku sendiri akan berpikir dua kali jika menemukan produk belum ber-MUI & ber-BPOM.

Setelah kita tau khasiat dan kandungan kurma di all variant produk Aishaderm, ternyata di semua produk Aishaderm memiliki kandungan bunga Daisy, Kakadu Plum, formula antioksidan botanical, Olive Oil. Itu merupakan kandungan yang dapat membantu wajah kita lebih sehat, menyamarkan noda hitam, mencerahkan, dan melembapkan wajah.

Untuk sahabat muslimah, #AishadermCosmetics sudah tersebar di 25 kota/kabupaten di Indonesia dan sudah ada di toko-toko terdekat bahkan sudah ada di Kimia Farma. Semakin mudah dijangkau, semakin memudahkan sahabat muslimah untuk mendapat produk Aishaderm yang diinginkan.

Terima kasih sudah membaca cerita aku tentang kosmetik halal dan terjangkau dari ekstrak buah kurma, untuk info lebih lanjut silahkan hubungi :

Website : www.aishaderm.co.id
Instagram : @aishaderm


Aishaderm, Kosmetik Sahabat Muslimah, Halal dengan Harga Terjangkau. Mari #HijrahBersamaAishaderm

Featured Post

My 2019 Journey - Story of Rara Febtarina

Di tahun 2019 ini jadi tahun penuh berkah dan kebahagiaan berlimpah dari Allah SWT, serasa ini jadi tahun penuh pelangi setelah badai yang ...

Auto Post Signature