Top Social

Coat Is My Bestfriend

Sunday, January 29, 2017

Bandung sedang di singgahi hujan. Kita perlu untuk selalu membawa payung atau jaket agar terjaga kesehatannya. Beberapa waktu lalu, saya pergi ke Dusun Bambu Family Leisure Park bersama kawan. Menikmati keindahan Bandung di sana dan sesekali hujan turun membuatku harus memakai penghangat tubuh, akhirnya saya memilih coat.



Pasmina yang saya gunakan adalah pasmina yang seringkali orang sebut dengan Pasmina Supernova. Bahannya jujur saja ini nyaman, halus, tidak kaku sama sekali tapi yang saya kurang suka dari seri ini kebanyakan warnanya adalah pastel.


Untuk saya, kenyaman adalah yang nomor satu, saya memilih memakai kaos warna hitam yang panjang sampai bagian paha. Mengapa saya memilih warna hitam? Ini karena, hitam adalah warna yang netral alias bisa masuk kemana saja (hitam adalah warna favorit saya, warna wajib). 

Celama yang saya gunakan adalah celana jeans yang strech. Warnanya navy, celana ini saya pilih agar sesuai dengan kalung yang saya pakai. Celana ini sungguh nyaman di pakai. Kalian bisa lihat, celana jeans ini berjenis standar (gaya lurus). Tidak membuat menyiksa seperti kebanyakan bahan jeans lainnya.

 Untuk aksesoris saya memilih kacamata boboho. Saya tidak tahu ini jenis kacamata apa, namun saya seringkali menyebutnya kacamata boboho. Saya penggemar kalung, di setiap kesempatan saya biasanya memakai kalung. Warna kalungnya navy karena saya mencocokan dengan celana saya. 


Keep Inspiring and Stay Classy

HOOTD At The Parlor

Tuesday, January 24, 2017

Assalamu'alaikum Blogger's Mate,

Hari ini saya mau berbagi cerita tentang outfit. Beberapa waktu lalu saya hangout bersama teman-teman ke The Parlor bertempat di Jl. Rancakendal Luhur No. 9 Bandung. Tempat ini sedang up-up nya, banyak sekali spot bagus untuk di jadikan tempat berfoto. Outfit yang saya gunakan ya seperti biasa casual santai nan nyaman.
Kita mulai dari atas, here we go.



Kacamata : saya tidak bisa meninggalkan kacamata saya jauh-jauh, it's help me well. Thanks to Giordano. Ini adalah kacamata minus + silindris. Kalian bisa cek sendiri ke Optik Melawai yang ada di kotamu,

Kerudung : it's from my own brand, @rafelohijab. Ini adalah ima square. Bahannya mudah sekali di atur, tetap on point pada saat angin menerjang (#tsaaah). Sekedar saran ya, jangan terlalu di belit-belit karena bisa membuat telinga kita makin tertutup dan ketika orang berbicara bisa tidak terdengar. 

Tees : ini dari @outfix_new. Kalian bisa cek di Instagram ya produknya bagus dan affordable. Bahan kaosnya menyerap keringat pastinya, bisa masuk mesin cuci dan tidak rusak setelahnya, harganya murah pula sekitar 35k.

Cardigan : it's a gift. Ini hadiah dari sahabat, jadi sebenarnya cardigan  ini jaring-jaring tidak full hitam, tetap adem digunakan kok.

Celana : from Zara. Ternyaman sih ini, harganya kalian bisa cek ke Zara nya, cuma kayanya mereka sudah tidak memproduksinya lagi.

Tas : PAPILON LEATHER. I'm so in love with this item. Ini termasuk barang sulit, karena memang sometimes sulit untuk mendapatkannya, harganya agak pricy sih, tapi worth it.

Sepatu : Hesley. Ini banyak di mall, di Bandung Indah Plaza (BIP) ada, di Istana Sepatu juga ada. Namun, untuk beberapa waktu bagian jari jempol kadang lecet sehingga perlu menggunakan kaos kaki.

Tempat : The parlor. Harus coba datang kesini ya, cozy place for hangout.

Sekian, sedikit cerita dari saya semoga gaya casual ini tetap menginspirasi.
 
"Make it simple, but significant. Keep Inspiring and Stay Classy"

(ME)MAAF(KAN)

Saturday, January 21, 2017
Tuhan memberikanku secangkir teh dan segelas kopi
Membiarkanku mencicipi apa itu rasa manis dan sebuah rasa pahit
Tetes demi tetesnya membuatku bahagia bahkan kecewa
Diam, jangan bicara, aku sedang menikmatinya

Menjadi manusia besar adalah mampuku memaafkan
Bukankah jiwa kuat itu dipahat dari banyak rasa ?
Aku sedang melawan diriku sendiri
Namun, mengapa kau selalu menampakkan diri ?

Ini bukan tentang langit yang benar atau bumi yang salah
Ini hanya tentang aku dan ketenangan diriku
Ini tentang egoku dan jarum-jarum di tumpukkan jerami itu
Diam, ini tentang rasa damai-sedamainya aku



Silaturahmi Pemuda Islam Bandung Bersama Pemuda Hijrah | Rara Febtarina

Wednesday, January 18, 2017
Assalamu'alaikum,
Pada tanggal 8 Januari 2017 bertempatkan di Masjid Al-Lathiif Bandung diadakan acara Silaturahmi Pemuda Islam Bandung. Silaturahmi ini diadakan oleh Pemuda Hijrah,. tema yang disampaikan oleh Ustadz Hanan Attaki dan Mang Inong adalah Strategi Berdakwah. Saya bersama rekan-rekan lainnya mewakili @remajaislamsabah menghadiri acara tersebut. 



Ustadz Hanan Attaki dan Mang Inong menyampaikan bahwa dakwah Rasulullah SAW merupakan suatu pergerakan bukan hanya event only atau hanya pada acara tertentu saja, melainkan selama 40 tahun dan bertahan selama 800 tahun. Ciri dakwah dari para Nabi yang pertama adalah Rabbaniyah. Para  Nabi berdakwah karena perintah Allah SWT bukan untuk mencari keuntungan pribadi. Dimisalkan kita memiliki  komunitas tapi memiliki maksud hanya untuk menambah followers atau hanya menginginkan eksistensi semata, artinya dakwah dan kelompok Islam kita ini hanya 'berdagang' (memiliki niatan untuk dilihat oleh) manusia, bukan karena Allah SWT. Sedangkan berdakwah segalanya harus berdasarkan niatan karena Allah SWT semata. Dalam berdakwah kita harus ikhlas, karena akan selalu ada saat ujian datang. Di misalkan kembali, kita menjadi pendiri atau pengurus suatu majelis. Di tengah jalan kita sudah tidak menjadi pengurus dan ternyata majelis itu bertambah besar, lalu muncul rasa ingin jasa kita di kenang sebagai pendiri atau pengurus, berarti jika kita memiliki rasa seperti itu, hilanglah pahala kita. Ingat, dakwah itu tentang kita dengan Allah SWT semata, bukan karena ingin dilihat oleh manusia. 


Kedua adalah visioner. Dakwah kita hendak memiliki visi yang jelas, agar semua jalan kita terarah dan terstruktur. Dakwah kita harus memiliki goals, harus. Setiap dakwah yang dilakukan harus memiliki progress. Baik itu berupa kualitas maupun kuantitas. Katakanlah (maaf) artis yang menjadi target dakwah kita, jika hal itu tercapai artinya dakwah kita berhasil. Contoh lain, seseorang yang (maaf) belum berjilbab, dengan dia datang saja itu menandakan dakwah kita berhasil.

photo by @ujiilyas

Ketiga adalah Waqi'iyyah atau realistis. Para Nabi selalu melihat segmen dakwah, dengan menyesuaikan bahasa terhadap suatu kaum. Suatu hari Nabi Ibrahim As sedang berdakwah kepada penyembah berhala, lalu di letakkannya lah palu di tangan berhala yang paling besar. Lalu dihancurkanlah berhala-berhala yang kecil. Para penyembah berhala itu pun protes,
Penyembah berhala : "siapa yang menghancurkan berhala-berhala itu?"
Nabi Ibrahim As : "yang memegang palu"
Penyembah berhala : "mana bisa berhala yang besar itu menghancurkan berhala-berhala yang kecil, itu merupakan benda mati, lalu bagaimana caranya?"
Nabi Ibrahim As : "jika kalian sudah tahu seperti itu, lalu mengapa kau sembah?"
Itu merupakan salah satu contoh sederhana. Berbeda jika para Nabi berdakwah kepada kaum pedagang atau ilmuwan. Kita pun sebagai penggiat dakwah harus mampu menyesuaikan segmen pasar dakwah kita. 

Setelah Ustadz Hanan Attaki dan Mang Inong menyampaikan materi, rekan-rekan komunitas di persilahkan untuk foto bersama.

photo by @ujiilyas
Setelah foto bersama, para ikhwan dan akhwat dipersilahkan untuk berwudhu dan mempersiapkan untuk solat dzuhur berjamaah. Diakhiri dengan makan siang bersama. Alhamduillah.


Semoga kegiatan mempererat tali silaturahmi ini kian terjaga. Semoga kegiatan dakwah kita diberi kemudahan, kelancaran juga keberkahan oleh Allah SWT. Nantikan Silaturahmi Pemuda Islam Bandung Jilid 2.
Wassalamu'alaikum.

[Resep] Ayam Rica-Rica | Rara Febtarina

Monday, January 16, 2017
Febtarinar.com - Di tahun ini saya memiliki bucket list yang lumayan banyak dan salah satu diantaranya adalah pintar memasak. Hal ini timbul dengan sendirinya dan kali ini saya memilih untuk memasak Ayam Rica-Rica.




Bahan-bahan:



  • seperempat ayam, cuci bersih
  • 1 buah jeruk nipis
  • 3 lembar daun jeruk, iris halus
  • 1 batas serai (ambil bagian putihnya)
  • minyak
Bumbu:
  • 4 cabe merah
  • 2 cabe keriting
  • 5 cabe rawit
  • 2 siung bawang putih
  • 2 siung bawah merah
  • 2 buah kemiri
  • jahe
Cara membuat :
  • Lumuri ayam yang sudah bersih dengan air jeruk nipis dan garam diamkan 20 menit, bilas, dan goreng setengah matang
  • Cuci bersih semua bahan, goreng cabe merah, bawang merah, bawang putih. Lalu haluskan bersama cabe keriting, cabe rawit, kemiri, dan jahe tambah, jangan lupa untuk menambahkan garam dan gula. Tumis hingga harum
  • Kemudian masukan ayam, tunggu hingga bumbu meresap dan tambah daun jeruk juga serai
  • Aduk hinga merata tambahkan kembali garam atau gula sesuai selera.
  • Angkat, lalu sajikan.
Ini adalah first try saya. Benar-benar sedang belajar, comment dan sarannya ditunggu sekali. Terima kasih ya.
Keep Inspiring and Stay Classy

[OOTD] Mix Your Blouse with Your Favorite Boots | Rara Febtarina

Sunday, January 1, 2017
Alhamdulillah mari sama-sama kita mengucapkan syukur karena telah di beri kesempatan untuk hidup sampai detik ini. Di awal tahun ini, aku mau sharing tentang outfit yang lagi jadi favorite aku. So, here we go.





Mari kita mulai dari atas ya....
Hijab : Umama Square
Hijab berwarna biru dongker ini aku recommended banget karena dia lebih tebal di bandingkan bahan paris. Untuk penyuka bahan paris bisa di coba produk hijab yang satu ini. Harganya sekitar Rp 25.000,00 dan warnanya pun beragam. Hal yang aku suka banget dari bahan ini adalah kita tidak perlu menyetrika hijab yang satu ini karena saking mudah di aturnya. Fyi, aku beli di Balubur Town Square ( Baltos ) Bandung.

Baju : Polka White from @mayoutfit
Akhir-akhir ini aku lagi jatuh cinta sama warna putih, dan blouse polkadot dari Mayoutfit masuk daftar favorite aku. Untuk menggunakan bahan ini jangan lupa menggunakan manset ya, karena menerawang. Harga sekitar Rp 60.000,00 - Rp 70.000,00 aku lupa harga tepatnya. Untuk mansetnya sih bisa beli dimana aja kok, di pasar juga ada, di outlet-outlet juga ada (yang ekonomis aja).

Celana : as always Zara
Nyaman dan mudah di temukan barangnya, kalian bisa datang ke PVJ ya.



Sepatu : H&M Boots
Sepatu ini sepatu favorite aku tahun ini, dan akan menjadi favorite sepanjang masa kayanya hahaha. Harganya  Rp 449.000,00. Kalian bisa dapetin ini di H&M PVJ.

So, padu padanan yang simple ini semoga bisa mejadi inspirasi kalian kedepannya, jangan di tambah kalung, jam tangan atau kacamata tergantung bagaimana kalian merasa nyamannya aja. Semoga di tahun ini kita semakin menjadi pribadi yang baik ya, dan buat kalian yang mau berinteraksi sama aku bisa ketemu di medsos aku, klik aja Instagram aku ya.

Then last but not least Keep Inspiring and Stay Classy.

Featured Post

My 2019 Journey - Story of Rara Febtarina

Di tahun 2019 ini jadi tahun penuh berkah dan kebahagiaan berlimpah dari Allah SWT, serasa ini jadi tahun penuh pelangi setelah badai yang ...

Auto Post Signature