Top Social

February's Empties | Produk Rekomendasi Ala Millenial Mom

Sunday, February 28, 2021

 


Masuk di penghujung Februari berarti ini saat membuat February’s Empties. Ini adalah barang-barang yang aku pakai habis selama bulan Februari. 


Produk yang habis di bulan ini produk yang aku pakai sendiri dan keluarga aku pakai juga. So, here we go.


1. The Body Shop Hydrating Toner Vitamin E



Ini toner juara banget sih, sering banget aku rekomendasikan di instagram pribadi. Buat aku si kulit kering, produk ini bagus banget untuk melembapkan. Harganya mungkin memang terlihat agak mahal tapi percaya deh kalau ini tuh bakalan lama abisnya. Karena, dituang sedikit aja sudah sangat cukup untuk satu wajah. Aku biasa membeli produk di official store TBS agar terjamin keasliannya. 


Saking seringnya aku merekomendasikan toner ini, sampai-sampai teman-temanku banyak sekali yang keracunan untuk mencoba produk ini juga. Aku ikut senang jika ternyata produk cocok untuk mereka.


2. Mama's Choice Shampoo



Produk ini juga lumayan sering aku mention di instagram pribadi, karena shampoo ini juaranya bikin rontok rambutku hilang. Aku sudah menggunakan produk ini dari hamil sampai detik artikel ini rilis. 

Packagingnya tuh khas banget warna Mama's Choice yaitu putih dan pink. Bentuknya yang pump ini memudahkan aku untuk menggunakan shampoo-nya. Packaging luarnya ini kokoh, beberapa kali sempat terjatuh juga aman kok tidak pecah atau isinya keluar-keluar.

Wanginya tuh enak banget parah, teksturnya bening dan gampang di ratakan ke seluruh bagian rambut. Menurutku, kurang lengkap kalau kalau tidak menggunakan Mama's Choice Conditioner, jadi jika kalian ingin membeli Mama's Choice Shampoo, lebih baik beli dengan sekaligus bersama conditionernya.

Kalian bisa beli di website atau di official store shopee Mama's Choice, tapi kalau mau lebih irit bisa kok pakai kode voucher "MAMARARA" untuk mendapatkan diskon sebanyak 25.000 dengan minimal belanja 90.000 di website Mama's Choice.


3. Mama's Choice Herbal Oil



Wah ini terbaik banget di kelasnya, aku juga pakai ini dari hamil. Malaikat banget buat keluhan nyeri punggung dan susah tidurku dulu. 

Aroma lavendernya itu memberikan sensasi nyenyak dan rileks, gak cuma aku aja yang mengakuinya tapi suami aku juga.

Masuk trimester ketiga bikin punggung berasa pegal, Mama's Choice Herbal Oil ini jadi jalan ninjaku untuk meredakan pegalnya. Kalau sudah kumat, langsung deh minta pak suami buat minta pijat, wiiiih mantap.

Mama's Choice Herbal Oil ini sangat aku rekomendasi untuk ibu hamil, ibu menyusui dan para suaminya (hahahaha). Untuk produk ini juga bisa kalian dapatkan di website Mama's Choice dengan voucher "MAMARARA" ya.


4. Mama's Choice Rash Cream


Beberapa bayi memiliki kulit yang sensitif, seperti ruam kemerahan akibat popok. Ruam ini kadang kala dialami oleh anakku dan salah satu pencegahannya adalah dengan menggunakan Mama's Choice Rash Cream.

Bayiku cocok dengan teksturnya yang lembut dan mudah menyerap. Rash cream ini menyembuhkan ruam popok pada bayiku juga tanda kemerahan seperti gigitan nyamuk atau bekas kukunya. 

Mama’s Choice Rash Cream ini bekerja dengan baik karena memiliki formula Fast Relief/Fast yang artinya membuat pelindung pada kulit untuk mencegah ruam dan menenangkan kulit yang teriritasi juga mempercepat pertumbuhan.


Jadi, Mama’s Choice Rash Cream ini sangat aku rekomendasikan untuk bayi yang memiliki kulit sensitif, masalah ruam popok atau iritasi kulit lainnya.



Rekomendasi Cairan Pembersih Lantai Untuk Bayi

Sunday, February 21, 2021

 Menjadi orang tua membuat aku selalu berpikir untuk mencari cara menjaga dan melindungi keluarga. Salah satu hal yang tidak luput dari perhatian aku adalah menjaga kebersihan rumah. Membersihkan rumah jadi hal rutin yang wajib dilakukan agar senantiasa melindungi keluarga dari kuman dan bakteri. Dimulai dari lantai rumah dan sudut-sudut rumah tidak boleh terlewatkan. Untuk kebersihan lantai aku memakai Mama’s Choice Baby Floor Cleanser.



Sebagai millenial moms, kita harus tau kandungan berbahaya apa saja yang tidak boleh ada di dalam suatu produk karena dampaknya akan langsung menyerang anak kita, bisa jadi menimbulkan alergi, gangguan pernapasan sampai pertumbuhan.



Kandungan berbahaya itu seperti Paraben. Paraben digunakan sebagai pengawet, namun ini sebenarnya dapat menggangu perkembangan anak dan bersifat karsinogenik. 


Lalu ada SLS yang sering kita jumpai di produk yang dapat menimbulkan banyak busa. Padahal SLS ini bisa mengakibatkan alergi pada kulit bayi.


Tidak hanya itu, ada juga alkohol memiliki fungsi sebagai pembersih. Padahal, alkohol ini sangat berbahaya bagi bayi yang masih memiliki kulit sensitif.

sumber : www.mamaschoice.id


 Kandungan berbahaya dan efek samping jangka panjang itulah yang membuatku ‘hijrah’ ke Mama’s Choice Baby Floor Cleanser. Karena, setelah aku cari tau, Mama’s Choice Baby Floor Cleanser ini memiliki anti bakteri alami bukan dari bahan kimia. Lalu, di dalam produknya ini tidak mengandung komponen yang bisa menyebabkan alergi atau mengganggu kesehatan.


Bahan-bahan yang dimiliki oleh Mama’s Choice Baby Floor Cleaner ini diantara lain :

1. Rosemary

Awalnya aku merasa aneh tentang bahan ini, ternyata setelah aku tau, Rosemary memiliki manfaat sebagai agen bakteri, melembapkan kulit, mengandung vutamin A, E dan C untuk melindungi kulit.


2. Chamomile

Bahan ini berguna untuk melembapkan kulit, menenangkan juga mencegah iritasi.


3. Lavender Oil

Lavender oil berguna sebagai pewangi alami dan bertindak sebagai anti alergen.


Mama’s Choice Baby Floor Cleaner ini memiliki formula bebas residu yang artinya tidak meninggal residu bahan kimia yang berbahaya. 


Hal yang paling bikin excited adalah Mama’s Choice Baby Floor Cleaner ini memiliki formula food grade, hal ini membebaskan rasa khawatir pada saat flooring time.

Soalnya harga, jangan khawatir karena Mama’s Choice Baby Floor Cleaner ini sangat terjangkau sekitar 89.000, tapi akan lebih terjangkau lagi kalau Moms pakai kode voucher “MAMARARA” untuk mendapatkan potongan harga sebanyak 25.000 dengan minimal belanja 90.000 di www.mamaschoice.id.


Yuk, Moms kita beralih ke produk yang aman, halal dan natural agar bayi dan keluarga kita senantiasa terlindungi toxic. Moms, sudah ada yang pernah pakai? Sharing di kolom komentar ya, Moms.

Perlengkapan Wajib MPASI Bayi 6 Bulan Anti Mubadzir

Sunday, February 14, 2021




Baru aja lahiran kemarin eh anak bayi sekarang udah mau 6 bulan aja, itu berarti tandanya anak bayi udah mulai MPASI. Dari mulai 4 bulannya aku udah mulai pilih-pilih peralatan MPASI sesuai dengan kebutuhan, walau jujur, lihat tempat belanja online itu jadinya mupeng, tapi tetap ibu tuh gak boleh khilaf.


Finally, aku udah beli peralatan yang nantinya bakalan kepake banget dan berguna sampai usia 1 tahun bahkan lebih atau juga bisa dipakai sama aku nantinya, jadi gak mubadzir. Untuk tau list produk dan alasannya, keep scrolling ya.


A. Peralatan Masak



Aku memilih untuk memisahkan alat masak membuat mpasi dengan alat masak yang biasa aku pakai untuk aku memasak. Tujuannya agar lebih higienis, rencananya hal ini aku coba pertahankan sampai menginjak usia satu tahun. 

Peralatan masak yang aku pakai seperti panci, spatula dan slow cooker. Memasak menggunakan panci menurutku jauh lebih cepat dibandingkan dengan slow cooker, hanya saja kita harus selalu waspada karena dikhawatirkan air menjadi surut dan gosong nantinya. Sedangkan jika memakai slow cooker, enaknya kita bisa mengatur waktu sendiri, entah itu 2 jam atau 4 jam tergantung kebutuhan.


Aku sendiri menggunakan slow cooker untuk menghangatkan makanan jika tidak sempat menghangatkannya di panci. Ada beberapa ibu yang memilih untuk menghangatkan makanan bayi di magic com, itu tidak salah. Ingat, semua kembali ke selera ibu masing-masing. Untuk panci yang aku gunakan bisa di cek di sini ya.


B. Peralatan Menyaring



Untuk bayi 6 bulan yang baru aja belajar makan, teksturnya yang harus di berikan itu saring lumat atau puree. 

Untuk menemukan tekstur yang cocok dengan bayiku, aku sendiri mencari sendiri sampai tingkat kekentalan yang sesuai. 

Setelah aku pelajari, bahan yang digunakan sangat mempengaruhi tingkat kekentalan tekstur. 

Ada beberapa ibu yang menggunakan blender, food processor atau langsung saringan.

Awalnya, aku juga memilih langsung menggunakan saringan, tapi ternyata tekstur yang di dapatkan belum sesuai dengan bayi, akhirnya aku memilih menggunakan chopper lalu disaring. Namun,  seiring berjalannya waktu ternyata bayiku juga bisa langsung makan makanan yang di saring tanpa ada proses lebih lanjut.

Saringan yang aku gunakan memiliki diameter 14 cm dan ternyata setelah aku coba, 14 cm adalah ukuran yang sesuai dengan mangkok yang ada dirumah sehingga memudahkan proses penyaringan.

Aku beli saringan MPASi di sini ya, Moms.


C. Peralatan Makan

Ini jadi hal yang bikin aku senangnya kebangetan karena pilih-pilih alat makan itu seru banget. Milihnya aja sebulan, karena aku mubadzir nantinya jadi harus dipikir baik-baik.

Aku mikirin dari sisi bahan, bentuk, bisa di bawa kemana-mana atau enggak dan masih banyak lagi.

Aku membeli mangkok, silicon plate, sendok dan food container. 

Untuk mangkok sendiri hampir kalap karena bentuk dan bahannya, tapi aku akhirnya aku memilih mangkok dengan penutup dan sendok agar bisa dipakai untuk traveling juga.

Lalu, alasan aku memilih silicon plate karena untuk mengalkan konsep makan di piring. Jadi, bayiku bebas bermain tekstur.

Tidak lupa food container untuk menyimpan MPASI yang telah dibuat. Biasanya setiap kali aku membuat MPASI, aku langsung membagi porsi ke dalam tiga wadah untuk pagi, siang dan malam. Kenapa harus di bagi? Karena, jika disimpan hanya dalam satu wadah berarti kita harus membuka dan menutup wadah tersebut, sedangkan jika itu dilakukan bisa memicu berkembangnya bakteri dan bisa membuat bayiku sakit nantinya.

D. Peralatan Mencuci/Kebersihan 

sabun cuci botol bayi


Demi menjaga kebersihan dan kesehatan bayiku, aku memilih memisahkan peralatan mencuci piring orang tua dengan bayi. 

Hal ini dengan demi kesehatan bayi yang masih sensitif, aku lebih baik meminimalisir resiko. 

Aku memisahkan mulai dari sabun cuci, spons dan tempat spons. Sabun cucinya sendiri aku pilih yang khusus bayi jadi produk yang aku pakai ini punya kelebihan food grade, sangat aman untuk bayi.


Produk yang aku pakai ini dari Mama’s Choice yaitu Baby Liquid Cleanser. Bahannya itu dibuat dari bahan alami tea tree extract yang ampuh banget buat mengangkat kotoran dan noda dengan lebih aman.


Gak cuma dipakai untuk membersihkan peralatan tapi aku juga pakai ini untuk mencuci buah dan sayur untuk mpasi. Multifungsi banget kan.


Packagingnya berbentuk pump ini sangat memudahkan penggunaannya, tinggal tekan saja langsung keluar. Satu botol ini awet kok di pakai beberapa bulan. Gak perlu khawatir kantong jebol, karena harganya nyaman di kantong. Satu botol ini berkisar di Rp 49.000 saja.


Mau tambah irit? Bisa banget kok, tinggal beli di www.mamaschoice.id pakai kode voucher “MAMARARA”, langsung dapat diskon Rp 25.000 dengan minimal belanja Rp 90.000.


Selamat berjuang ya buat mommies yang lagi masuk ke fase MPASI, semoga bayi-bayi kita bebas dari GTM dan sehat selalu. 


Love,


Rara Febtarina

Review Scarlett Whitening Freshy Body Lotion

Friday, February 5, 2021

 Jadi ibu rumah tangga bikin aku kadang suka lupa me-time, salah satu me-time itu seperti pakai skincare atau bodycare.


Kadang suka kesal sendiri lihat tangan atau wajah jadi kering karena lupa merawatnya, karena biasanya suka cape duluan dan inginnya rebahan lalu tidur.


Pernah suatu kali kulit aku kering banget, mungkin kebanyakan mencuci tapi tidak dibarengi dengan pengunaan body lotion alhasil bikin kulit jadi pecah-pecah dan nyeri.

scarlett whitening body lotion freshy


Oke dari situ aku memutuskan untuk mencoba Scarlett Whitening Body Lotion varian Freshy. Kenapa harus varian yang freshy?


Pertama, aku sudah mencoba varian yang charming dan cocok sama wanginya, jadi penasaran sama aroma lainnya.

Baca juga Review Body Care Scarlett Whitening

Scarlett Whitening body lotion freshy ini punya aroma yang sama-sama on top buatku, so far aku cocok sama aromanya karena mirip aroma Jo Malone English Pear & Freesia eau de cologne. 


Produk ini available di Shopee Official dari Scarlett Whitening. Soal pengiriman sudah tidak perlu di ragukan lagi karena super aman banget. Packagingnya dibalut dengan dus dan bubble wrap tebal jadi tidak perlu khawatir. 

scarlett whitening body lotion freshy


Kemasan dari Scarlett Whitening ini aman sekali karena memiliki lock, sehingga aman untuk di bawa kemana-mana tanpa khawatir produknya akan keluar apabila bagian pumpnya tertekan.


Untuk warna dari body lotion ini adalah putih semu orange, warna yang memberi kesan fresh.

scarlett whitening body lotion freshy

Teksturnya mudah meresap dan tidak lengket. Aku biasa mengaplikasikannya sehabis mandi agar penyerapannya lebih maksimal dan membuat mood naik, karena kalau sudah wangi jadi makin happy menjalani hari.


Body lotion dari Scarlett ini salah satu jadi favorit aku karena mengandung glutathione dan vitamin E yang baik untuk mencerahkan, melembapkan dan menutrisi kulit.


Aku gak perlu khawatir sama kualitas dari produk Scarlett ini karena produk ini no tested to animal dan sudah ber-BPOM. 


Harganya juga terjangkau banget, seluruh variannya di pukul rata di 75.000 aja dan kalau mau hemat sih menurut aku mendingan beli paketan yang udah terdiri dari 5 items karena harganya menjadi 300.000, kalau dihitung-hitung per item jadi 60.000 (hemat 15.000 kan).


Produk dari Scarlett Whitening ini cukup mudah di temukan ya, bisa lewat DM Instagram @scarlett_whitening, official Shopee Scarlett Whitening, atau melalui Whatsapp (0877-0077-3000).


Namun, perlu jadi catatan ya jangan sampai beli yang palsu!!! Karena, kita tidak pernah tau resiko apa yang bisa di timbulkan. Jadi, kalian wajib beli yang original aja.

Featured Post

My 2019 Journey - Story of Rara Febtarina

Di tahun 2019 ini jadi tahun penuh berkah dan kebahagiaan berlimpah dari Allah SWT, serasa ini jadi tahun penuh pelangi setelah badai yang ...

Auto Post Signature