Top Social

Menimba Ilmu : Cara Memaksimalkan Pendapatan Melalui Iklan Bersama #KEBelajar dan ProPs

Friday, March 1, 2019

Cara Mendapatkan Uang Dari Blog Melalui Iklan - Buatku belajar itu gak pernah ada matinya. Bertemu orang baru, pengalaman baru, semua sesuatu yang baru selalu menyenangkan. Terlebih dunia blogging, aku selalu bersemangat untuk menimba ilmu di bidang ini.



Beruntungnya aku bisa dapat kesempatan untuk ikut menimba ilmu di acara #KEBelajar yang dimana ini merupakan kolaborasi antara KEB dengan ProPs yang jadi Google Channel Partner dengan tema Langkah Jitu Memaksimalkan Pendapatan Iklan 'Smaller is Better'. 

Acara ini di hadiri para member KEB (keren ya masih pada semangat belajar loh wanita-wanita kece ini), bertempat di Ngopdoel Purnawarman a.k.a sebrang BEC tanggal 9 Februari 2019 lalu.

Photo by Ardian Kusuma

Acara ini di buka oleh Makpon kita yaitu Teh Mira Sahid seorang Lifestyle Blogger yang sudah terkenal. Beliau sharing tentang personal branding yang harus diciptakan terutama di media sosial. 

Kita harus bisa menentukan kita ini mau dilihat seperti apa dengan identitas yang bagaimana untuk personal branding kita. Biar lebih mudah dikenal orang, bahasa kecenya sih bikin ciri khas, beb. 

Buat aku yang sedang menekuni hobi di dunia blogging, tentunya berharap blog ini bisa menghasilkan pendapatan, siapa yang gak senang kalau hobi kita di bayar?
Hasil gambar untuk google ads
Di kesempatan kali ini aku duduk di depan, jujur emang pengen fokus. Aku tuh semangat banget soalnya di blog aku sendiri udah di pasang Google Ads, tapi aku gak begitu paham. 

Ada yang harus teman-teman pahami tentang Google Ads, yaitu CPC (Pay per Click).  ini punya pengertian kalau Advertiser bakalan bayar kita kalau ada pengunjung blog kita yang klik iklan tersebut.

Kalau kalian mau dapat pendapatan yang tinggi kalian bisa mencoba menggunakan Google Ad Manager, asalkan blog kalian udah berkompeten.

Photo by Ardian Kusuma

Materi jitu ini di sampaikan oleh Mbak Ilona Juwita yang menjabat sebagai CEO ProPs. Apa aja sih kira-kira cara biar blog kita ini bisa menghasilkan, cekidot.

1. Pastikan sumber traffic kita hanya dari sumber yang berkualitas. Perhatikan  sumber traffic kita, ada yang invalid atau engga, emang gimana Ra ngeceknya?

Gini....
  • Jangan pakai robot, soalnya Google ini pintar loh bisa ngecek dan tau kita ini sengaja atau enggak nge-klik-in itu iklan atau enggak. Mereka bisa cek dari IP Address loh, inget.
  • Jangan bikin iklan yang bikin kagok. Kayak contohnya, kamu mau scroll ke bawah page, eh muncul pop up maksa yang masuk direct ke iklan kamu, huh jangan gitu ya! Gak elegan!
  • Klik berdasarkan satu sumber yang berulang. Contohnya kaya kamu yang maksa sepupu atau keluarga kamu buat klik terus iklan di blog kamu, bakalan ketauan juga sama Goggle, hati-hati nanti malah blog kita yang di block dari iklan jadinya gak bisa masang lagi deh.
2. Pastikan penempatan iklan berada di tempat yang keterlihatannya tinggi dan potensi di klik tinggi. 


Gambar terkait

Sebagai contoh kalian bisa taro di 3 klik scroll down, jadi kalau kalian scroll down 3 kali nah coba taro di bagian itu entah mau kiri atau kanan. Katanya posisi ini dinilai efektif loh, beb.

3. Pastikan berbagai slot menampilkan berbagai size iklan. 

Hasil gambar untuk size iklan blog

 4. Google memiliki beberapa jenis contoh iklan, nah kita jangan malas nih untuk mempelajari benefit dari berbagai iklan yang Google tawarkan, karena setiap blog memiliki kebutuhan yang berbeda-beda.

5. Bahasa. Ini hal yang paling aku lupakan. Untuk beberapa artikel aku sendiri suka liat ada beberapa yang bersumber dari mancanegara, dan Mbak Ilona menyampaikan kemarin ya kenapa tidak dicoba dengan menggunakan bahasa Inggris. 

Sekarang udah banyak kok jasa penerjemah bahasa, bisa dilakukan simbiosis mutualisme juga dengan barter misalkan.

6. Tentukan pasar kita, lagi-lagi semua ini tentang pasar ya. Pasar itu penting banget dong untuk menentukan target market kita, untuk siapa blog ini di baca, semakin spesifik ya semakin bagus.

7. Gunakan foto yang bisa di pahami oleh semua lapisan dunia alias universal. Kalau saja ada pembaca kita dari luar negeri, make sure kalau foto ini bisa mereka mengerti ya.

8. Zaman sekarang internet sudah canggih kok, belajar SEO dikit-dikit di internet sambil ngumpulin uang buat belajar SEO ke mastahnya nanti.

Sekian informasi cerita pengalaman pribadi yang aku terima dari acara menimba ilmu kali ini, semoga bermanfaat bagi teman-teman semua. Semoga acara keren gini sering-sering diadakan, para blogger jadi semangat belajar dan memperbaiki diri soalnya, hihihihi.
1 comment on "Menimba Ilmu : Cara Memaksimalkan Pendapatan Melalui Iklan Bersama #KEBelajar dan ProPs "
  1. Yes, agree Ra. Emang paling seneng kalau haobi kita itu dibayar. PR banget nih buat benahin blogingku yang mulai menurun huhuhu

    ReplyDelete

Featured Post

My 2019 Journey - Story of Rara Febtarina

Di tahun 2019 ini jadi tahun penuh berkah dan kebahagiaan berlimpah dari Allah SWT, serasa ini jadi tahun penuh pelangi setelah badai yang ...

Auto Post Signature