Top Social

Generasi Millenial dan Media Sosial Untuk Indonesia Kreatif, Produktif dan Positif | Rara Febtarina

Friday, November 23, 2018


Febtarinar.com - Generasi Millenial menjadi salah satu kekuatan Indonesia yang bisa memajukan ekonomi bangsa ini dan sangat erat  sekali hubungannya dengan media sosial. Seperti yang dipaparkan oleh Ibu Siti Meiningsih M.Sc. dari Kemkoninfo di acara 4 tahun Indonesia Kreatif bahwa industri kreatif memegang peranan yang sangat penting, dengan jumlah masyarakat yang ada di Indonesia ternyata negara kita ini memegang peringkat negara ke-4 dengan penggunaan media sosial tertinggi di dunia.

Seiring dengan perkembangan zaman, Indonesia memiliki pontensi industri aplikasi yang sangat besar dengan proyeksi sekitar 1,374 Triliun. Jumlah masyarakat di Indonesia jika kita sortir berdasarkan banyaknya penggunaan media sosial, negara kita mendapatkan peringkat ke-4 tertinggi di dunia, hal ini sesuai dengan informasi yang didapatkan dari Ibu Siti Meiningsih M.Sc selaku Direktur Pengolahan dan Penyediaan Informasi. 


 Siti Meiningsih M.Sc. dari Kemkoninfo di acara 4 tahun Indonesia Kreatif
Generasi millenial ini dikenal dengan usia tahun ini di 20-34 tahun. Di usia inilah kita semua harus semangat membangun dan mengembangkan serta memajukan industri kretif terutama dari jalur media sosial yang dibarengi dengan edukasi alias tidak boleh asal-asalan karena jika kita menyalahgunakan bisa-bisa kita malah terkena sanksi. Kita harus jadi cerdas dan bijak jangan sampai malah menyebarkan berita hoax, mari serbarkan berita positif Indonesia kepada dunia. 

Banyak anak muda negeri ini yang telah mengharumkan nama Indonesia melalui kreativitas yang telah dibangunnya. Kita tidak boleh memandang rendah generasi millenial dengan semangat kreativitasnya justru kita dorong dan beri semangat. Penting bagi kita untuk membentuk mindset yang positif karena Generasi Millenial itu Gen Posthink (Generasi Positive Thinking).


Read More : Generasi Millenial Bangga Pakai Batik


***

Anak muda di bagi ke dalam beberapa jenis, nah 6 diantaranya sangatlah populer di tengah masyarakat kita kini dan diantaranya adalah :

  1. Kreator
  2. Relawan
  3. Orang Biasa
  4. Pahlawan
  5. Cendikiawan
  6. . Explorer
Generasi Millenial dan Tempat Wisata (Dusun Bambu)
Kreator ini sangat erat hubungannya dengan generasi millenial. Apalagi Indonesia sekarang memiliki 4 startup yang statusnya sudah Unicorn yaitu Tokopedia, Gojek,Buka Lapak, dan Traveloka. Di Asia ada 7 startup yang berstatus unicorn dan 4 diantaranya adalah dari Indonesia, kita wajib bangga dengan anak muda di Indonesia ini. Profesi kreator lainnya adalah blogger, musisi, penulis buku dan lain-lain.

Relawan ini berkaitan dengan tingkat kepeduliaan dan sosial yang tinggi. Mereka sangat erat hubungannya dengan segala sesuatu yang bentuknya kemanusiaan. Banyak sekali komunitas di Indonesia ini memiliki tujuan sosial seperti itu.

Orang Biasa ini dikaitkan dengan seseorang yang memang hidupnya bekerja untuk orang lain dan bukan yang menciptakan lapangan kerja sendiri. Apakah Anda termasuk orang seperti itu ?

Pahlawan ini dikaitkan dengan atlet. Seseorang yang berfokus terhadap bagaimana cara untuk mengharumkan nama Indonesia melalui prestasi olahraga atau cabang lain yang tujuan akhirnya untuk membuat nama negara berkibar.

Cendikiawan ini dikaitkan dengan seseorang yang berfokus pada pendidikan dirinya. Tidak sedikit anak muda yang memang mencintai dunia pendidikan dan mengejar beasiswa untuk bisa melanjutkan pendidikannya di dalam maupun luar negeri.

Explorer ini dikaitkan dengan seseorang yang senang menjalani hidupnya untuk mengexplore keindahan-keindahan di berbagai sudut negeri. Exploer ini sering dikaitkan dengan travel blogger. 


Indonesia memiliki beberapa kekuatan untuk meningkatkan perekonomian dan diantaranya adalah pariwisata dan ekonomi kreatif. Generasi millenial membantu pariwisata loh, tidak percaya ? Banyak travel blogger sangat sering mengexplore dan menawarkan foto-foto di media sosial, tentu tidak sedikit followersnya yang ingin ikut merasakan dengan apa yang blogger itu rasakan.

Ayo generasi millenial kita jadi generasi kreatif, produkif dan inovatif dan sebarkan berita positif Indonesia kepada dunia.
1 comment on "Generasi Millenial dan Media Sosial Untuk Indonesia Kreatif, Produktif dan Positif | Rara Febtarina"

Featured Post

My 2019 Journey - Story of Rara Febtarina

Di tahun 2019 ini jadi tahun penuh berkah dan kebahagiaan berlimpah dari Allah SWT, serasa ini jadi tahun penuh pelangi setelah badai yang ...

Auto Post Signature