Hallo Millenial Moms, kali ini aku bakalan ngebahas soal produk Pembersih Lantai yang aman untuk bayi dari Mama’s Choice. Seperti yang kalian tau kalau setelah punya anak, aku cukup selektif memilih produk mana yang baik untuk anakku. Senang sekali karena ada yang memikirkan kebutuhan ibu dan bayi sampai se-detail ini.
Sekarang, bayi aku sudah bisa membalikkan badannya. Sebagai ibu baru lihat pencapaian ini aku merasa sangat senang sekali. Setelah melewati fase ini, kini aku sering sekali memberikan stimulasi agar bayiku cepat duduk.
Salah satu yang aku lakukan adalah duduk di bawah, kadang di lantai atau di karpet. Aku mencoba melalukan pendekatan dengan sistem floor time.
Floor time memiliki tujuan untuk mendukung perkembangan kecerdasan dan emosi secara optimal.
Duduk di lantai ini aku barengi dengan bermain dan dengan mainan edukasi untuk mengasah kemampuan sensorinya.
Pada saat melakukan floor time, seringkali tersirat memikirkan soal kebersihan lantai. Untuk bayi yang masih memiliki sisi sensitivitas yang tinggi, aku khawatir akan terpapar bakteri, karena belum optimal membersihkan lantai.
Tapi untung saja, produk Mama’s Choice Baby Floor Cleaner ini hadir untuk menghalau rasa khawatirku.
Baca juga Disinfektan Aman Untuk Bayi dan Anak-anak
Mama’s Choice Floor Cleaner
Cukup excited sama produk ini karena pas sekali dengan moment anakku sekarang yang mulai floor time.
Aku memilih produk ini karena memiliki kandungan Rosemary sebagai natural antibacterial di mana fungsinya ini sebagai agen pembersih alami yang lembut dan efektif. Terdapat pula kandungan Lavender Oil sebagai bahan pewangi alami dan sebagai anti alergen.
Paling bikin wow banget, Mama’s Choice punya formula food grade. Loh buat ada produk ini ada formula food grade? Setelah aku pikir-pikir ternyata ini saling berkaitan, apalagi khususnya untuk anak-anak yang sudah mulai makan atau anak yang senang memasukkan mainan ke dalam mulutnya.
Sebagai contoh, misalkan kita sudah membersihkan mainan atau makanan anak-anak kita, lalu tidak sengaja terjatuh di tempat atau di bagian lantai yang kotor, tentu bakteri secara otomatis berpindah tempat dari lantai ke mainan atau ke makanan anak kita.
Lalu, setelah itu di masukkan ke mulut, tentu akan menjadi calon penyakit yang baru bagi anak kita. Duh, gak mau deh membayangkan hal itu terjadi.
Akan berbeda ceritanya jika sudah membersihkan lantai dengan formula food grade, rasa khawatir itu akan sirna. Mama's Choice Baby Floor Cleaner ini punya claim bahwa permbersih lantai ini aman untuk bayi dan juga ibu hamil. Sangat efektif untuk membersihkan lantai dan menggunakan bahan alami yang bebas toksin dan terpercaya.
Post Comment
Post a Comment