Top Social

Review Dr. Brown's Ultrasonic Cool Mist Humidifier - Solusi Untuk Melembapkan Ruangan

Saturday, January 30, 2021

 Sejak memiliki bayi, aku mulai memperhatikan segala sesuatunya untuk menjaga kesehatan malaikat kecilku. Apalagi di tengah situasi pandemi dan cuaca pancaroba seperti sekarang ini, membuat kita rentan sekali tertular virus dan penyakit pernapasan lainnya.


Cuaca di Bandung sekarang ini sungguh tidak menentu, pagi hari bisa gerimis, siang hari bisa terik sekali mataharinya ditambah angin kencang dan malam hari bisa hujan sangat deras atau bahkan malah terasa makin panas. 


Kalau sudah begini terpaksa aku menyalakan pendingin ruangan alias AC. Penggunaan AC ini memang diperlukan jika cuaca sudah tidak bersahabat, tapi efek samping dari AC sendiri tidak bagi kesehatan dan juga kantong belanja, hihihi.


Tingkat sirkulasi udara dari AC ini kurang baik, karena menjadikan tingkat kelembapan udara di ruangan menjadi rendah. Selain itu bisa mengakibatkan kulit dan tenggorokan menjadi kering. 


humidifier dr browns review


Oleh sebab itu, solusi untuk meningkatkan kelembapan udara di rumah adalah dengan menggunakan Humidifier. Humidifier adalah alat untuk menyemprotkan uap air ke udara yang memiliki fungsi untuk melembapkan udara dan membantu mencegah iritasi maupun sakit tenggorokan. Humidifier yang aku pakai ini adalah Dr. Brown's Ultrasonic Cool Mist Humidifier.


Manfaat Humidifier

 Apa sih manfaat dari penggunaan humidifier, berikut manfaatnya :

  1. Menjaga kelembapan udara. Penggunaan AC membuat kelembapan jadi berkurang secara drastis, dan hal itu akan menimbulkan efek samping selanjutnya. Maka dari itu harus di seimbangkan dengan humidifier agar terjaga kelembapannya. 
  2. Mencegah sakit tenggorokan. Menggunakan humidifier meningkatkan tingkat kelembapan udara sehingga dapat mempercepat penyembuhan sakit tenggorokan dan bisa mencegahnya.
  3. Meredakan flu dan batuk. Dengan meningkatnya kelembapan udara akan menyembuhkan flu dan batuk, karena penyakit itu akan semakin berkembang jika udaranya kering.

Dr. Brown's Ultrasonic Cool Mist Humidifier

humidifier dr browns


Kenapa aku memilih Humidifier dari Dr. Brown's? Produk ini memiliki banyak kelebihannya loh. Seperti yang mommies ketahui kalau humidifier itu ada yang warm mist dan cool mist. Warm mist berarti mengeluarkan uap panas sedangkan cool mist itu uap yang keluar dingin. 

Teknologi Ultrasonic

humidifier dr browns


Sering kali kita menemukan humidifier yang mengeluarkan suara dalam sistem kerjanya dan itu bisa saja mengganggu apalagi jika disimpan di kamar bayi.

Uap yang Menyebar dan Mudah Diapakai

Humidifier dari Dr. Brown's ini memiliki nozzle mist yang berputar ke segala arah dan di atur menggunakan satu tombol saja. Benar-benar easy to use.

Tangki Air Besar dan Sumbu Essentials Oil

humidifier dr browns


Humidifier ini memiliki tangki air yang cukup besar yaitu sekitar 3,8 liter yang bisa digunakan sampai 30 jam. Kita jadi tidak perlu bolak-balik untuk mengisinya. Kalaupun airnya habis, tidak perlu khawatir karena humidifier ini memiliki tombol mati otomatis jika airnya sudah habis. 

Karena produk ini cool mist humidifier, jadi bisa kita tambahkan dengan essentials oil. Produk ini juga dilengkapi dengan tiga sumbu essentials oil.

Setelah pemakaian selama satu bulan, kerasa sekali manfaat untuk aku sekeluarga. Diantaranya manfaat yang terasa seperti ruangan yang tadinya panas jadi jauh lebih adem dan lembap. Tenggorokan yang tadinya kering setiap bangun tidur, jadi tidak pernah terasa lagi. Stress juga ikut menghilang karena ketika mengurus bayi aku selalu menyalakan humidifier ini di tambah dengan essentials oil. Bayi juga ikut merasakan manfaatnya, seperti bebas pilek dan tidur lebih nyenyak (ini karena aku pakaian essentials oil lavender). 


Produk ini jadi must have items aku dan bakalan jadi all time favorite, harus moms tau kalau setiap uap yang dikeluaran oleh Dr. Brown's Ultrasonic Cool Mist Humidifier ini dapat menjatuhkan partikel-partikel kecil seperti debu, kuman, virus dan bakteri sehingga udara di dalam ruangan tetap terjaga dengan baik. Untuk mommies yang ingin tau lebih lanjut bisa cek website drbrowns.id dan dapat membeli produknya melalui Official Shopee Dr Brown's.

Post Comment
Post a Comment

Featured Post

My 2019 Journey - Story of Rara Febtarina

Di tahun 2019 ini jadi tahun penuh berkah dan kebahagiaan berlimpah dari Allah SWT, serasa ini jadi tahun penuh pelangi setelah badai yang ...

Auto Post Signature