Top Social

[Explore Yogyakarta] : "Batik-Asik!" Cara Membatik Sederhana di Yogyakarta

Thursday, June 14, 2018

Febtarinar.com - Aku selalu berjanji kepada diriku sendiri untuk kembali ke Yogyakarta, disana kota kelahiran ayahku dan aku mencintai Yogyakarta seperti aku mencintai Bandung. Tidak pernah ada habisnya kalau kita ngomongin Yogyakarta, selalu saja seru untuk di-explore, kali ini aku ingin membatik dan kaki ini mulai melangkah ke arah Pasar Bringharjo (FYI kalau pasar Bringharjo ini  sekarang tutup jam 9 malam loh jadi buat yang mau belanja oleh-oleh khas Yogyakarta tidak usah khawatir soal jam tutupnya ya).  Tidak jauh dari sana ada toko Hamzah Batik yang ternyata sekarang sudah disediakan paket membatik yaitu Batik-Asik khusus membatik yang paling sederhana. 

Super excited banget karena  ini pertama kalinya aku membatik. Dulu aku suka menganggap sepele tentang batik, setelah belajar membatik aku secinta itu sama batik. Ternyata untuk membuat batik tulis butuh ketelitian, kesabaran, dan konsetrasi tingkat tinggi. Kalau teman-teman lihat seorang ibu yang sedang membatik di belakang aku, beliau sudah membatik kain tersebut selama kurang lebih sebulan (satu bulan guys untuk satu kain, masih mau under estimate sama batik? Jangan lagi, menghargai batik, artinya mencintai Indonesia).

Read More : Spot Foto Instagramable di Tamansari Yogyakarta

Yuk kupas sedikit tentang membatik, tak kenal maka tak sayang, percaya deh kalian coba sekali langsung jatuh cinta.



Ini merupakan sekumpulan alat-alat yang digunakan dalam proses membatik sederhana yang aku ikuti kemarin. 


Pertama-tama kita membutuhkan pola, disana sendiri sudah tersedia loh mulai dari gambar bunga-bunga sampai gambar elsa frozen hahaha (untuk  anak-anak kalau yang ini ya). Polanya banyak dan emang bagus-bagus, mereka membuat polanya dengan pensil tipis gitu yang nantinya kita harus mengikuti pola tersebut.


Selain pola kita juga membutuhkan :
  • canting (alat untuk membatik),
  • malam (bahan untuk menebalkan pola yang sudah di menggunakan pensil sebelumnya),
  •  kompor kecil, wadah (untuk menampung malam yang dipanaskan),
  • cat air
  • kuas
Setelah bahan, alat dan pola sudah siap kita tinggal memanaskan malam dan ambil malam yang sudah cair menggunakan canting dan mulailah kita membatik, menebalkan pola pensil tadi menggunakan malam yang panas, hati-hati dalam mengaplikasikannya karena panas dan tidak usah menggunakan malamnya banyak-banyak karena kita pakai sedikit aja udah keliatan kok.

Read More : Aishadem Final Beauty Camp di Yogyakarta




Selesai membentuk pola, kita warnai sesuai selera. Disana ada warna merah, biru, kuning dan kalau kita mau warna lainnya tinggal di campur-campu aja. Hati-hati juga dalam mengaplikasikan cat warnanya karena bisa menembus ke tangan atau pakaian kita (waktu kemarin karena aku keasikan jadi aku lupa kalau cat itu kena tangan alhasil tangan aku jadi warna-warni hehehe).



Setelah di warnai hasil membatik tadi di keringkan, enggak lama kok dan di keringkannya sama mas-masnya. 

Setelah di keringkan, hasil karya kita tadi di kunci pake water glass. Water Glass ini berfungsi untuk mengunci warna biar gak luntur pada saat perendaman. Setelah ini batik kita tadi di rebus 5 menit aja pake soda abu, lalu jemur (jemurnya enggak boleh kena sinar matahari langsung jadi cukup di keringkan aja ya).

Setelah jadi kita bisa bawa pulang kerumah hasil karya kita. Aku bahagia banget bisa ngebatik walaupun hasilnya seadanya hahaha maklum cuy pemula tapi aku Insya Allah bakalan datang lagi ke Jogja buat nyoba lagi ngebatik. Generasi muda harus cinta produk Indonesia dan melestarikannya, kalau bukan kita siapa lagi? Ayo kita ngebatik asik di Hamzah Batik. 
3 comments on "[Explore Yogyakarta] : "Batik-Asik!" Cara Membatik Sederhana di Yogyakarta"
  1. Pengen banget belajar membatik dari dulu :')

    ReplyDelete
  2. Wahhh beneran ini seruu banget, aku pgn bgt belajar mbatik jugaaa


    Meta,
    www.ursula-meta.com

    ReplyDelete

Featured Post

My 2019 Journey - Story of Rara Febtarina

Di tahun 2019 ini jadi tahun penuh berkah dan kebahagiaan berlimpah dari Allah SWT, serasa ini jadi tahun penuh pelangi setelah badai yang ...

Auto Post Signature